Thursday, June 28, 2012

Tabligh Akbar bersama Opick AA Hadi dan Che Che Kirani di kota Chiayi, Taiwan



Oleh: Hendri Ahmadian. Master student at Chung Hua University, 

Setelah sukses dengan tabligh akbar Ustadz Jefri Al Bukhari, 16 Mei 2010 di kota Jhongli Taiwan, Keluarga Muslim Indonesia Taiwan (KMIT) bekerjasama dengan Majelis Taklim Yasin Chiayi (MTYCIT) kembali menyelenggarakan Tabligh Akbar dan konser musik bersama Opick, AA Hadi dan Che Che Kirani, pada 18 Juli 2010 di kota Chiayi Taiwan.

Acara dimulai dengan kompetisi konser musik yang diikuti oleh organisasi muslim Indonesia yang ada di Taiwan yang berlangsung hingga siang hari. Setelah istirahat dan makan, acara dilanjutkan dengan kata-kata sambutan oleh kepala Kantor Dagang Ekonomi Indonesia di Taipei (KDEI) yang baru Bapak Herman Sembiring. Dalam kesempatan tersebut Bapak Herman Sembiring mengajak para Buruh Muslim Indonesia (BMI) untuk aktif melaporkan setiap kejadian dan permasalahan seputar tenaga kerja ke KDEI.

Selanjutnya penjelasan program Pos Keadilan Peduli Ummat (PKPU) oleh duta PKPU Che Che Kirani dan perwakilan PKPU Denny Kurniawan. Dalam penjelasannya mereka mengajak kepada para BMI untuk tidak lupa membayar zakat tehadap penghasilan yang dimiliki, karena dengan membyar zakat berarti penghasilan yang kita peroleh akan semakin berkah.

Setelah panjang lebar mengurai program PKPU, acara dinantikan pun tiba, mendengarkan lantunan suara Opick. Dalam kesempatan ini, Opick membawakan 7 buah lagu terbaiknya. Sekali-kali Opick mengajak penonton untuk bernyayi bersama-sama.

Acara terakhir adalah siraman rohani oleh AA Hadi dan Che Che Kirani sekaligus ditutup dengan doa bersama. Acara ini didukung sepenuhnya oleh Pos Keadilan Peduli Ummat (PKPU).

Sumber:Hendri

0 comments:

Post a Comment